Copyright © dahanpinus
Design by dahanpinus
Mar 24, 2006

Dalam diam

Dalam diam,
tersusun rencana ke depan dalam tatanan rel panjang,
hingga tak melenceng dalam tujuan

Dalam diam,
terurai konsep-konsep yang terserap pikiran,
agar nanti menjadi salah satu pegangan

Dalam diam,
tertahan hasrat penghancuran yang bergulung bagai ombak
hancur dengan pemecah gelombang

Dalam diam,
terefleksikan duka mana yang mendewasakan, dan suka
yang senantiasa membawa kekanakan

Dalam diam,
terbebaskan pikiran yang membawa jiwa bermain dengan
khayalan

Dalam diam,
terangkum setiap angan menjadi pesona, yang tak jua terabaikan
meski dalam keramaian

Dalam diam,
tercipta getaran yang mendekatkan rasa, meski tak tertaut
oleh ruang

Dalam diam,
terasa cinta berisi ketakutan untuk ungkapkan kebenaran,
dan lebih menyiksa apabila nanti kehilangan

Dalam diam,
aku berharap kau rasakan kelelahan yang kurasakan
dari pengendalian agar cinta tak terbumikan,
sehingga aku tak tersiksa sendirian

---
23-24 Maret 2006
---
"Cinta tidak banyak bertanya, karena kalau berhenti sejenak
untuk berpikir, kita menjadi takut."(By the river piedra i sat
down and wept: Paulo Coelho).

4 comments:

Anonymous
at: 11:21 AM said...

aku pun larut dalam diam, semalam
saat bayangmu diam-diam menyelinap dalam lamunan
hingga tiba-tiba.. duarrr!!
aku nabrak bajaj mas...
huehehhe...

unai says:
at: 12:19 PM said...

Kau hadir dalam diam...
Kau pergi dengan diam..
Meninggalkan pesona
Meninggalkan aroma...

Aku diam...
dalam tanya..
kapankah kita berjumpa

Anonymous
at: 12:28 PM said...

dalam diam
adalah hati tertuangkan
dimana ruang bukan menjadi tempat perwujudan
namun cinta tetap terikat dalam tatanan

kala asa bergelut dengan nurani
terpuruk di persimpangan bertuliskan: kemari dan menjauhi
bawa ragamu menyepi
dalam diam
dia akan temukan jalan
~~~

ciplok says:
at: 5:30 PM said...

SILENT is GOLD